Jadwal Pelatihan Refreshment Asesor (PRA) BAN PAUD dan PNF Tahun 2019
Salam semangat buat seluruh Asesor BAN PAUD dan PNF di seluruh Indonesia. Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Nonformal (BAN PAUD dan PNF) telah mengeluarkan Surat Nomor: 413/K/TU/V/2019 tentang Pemberitahuan Jadwal Pelatihan Refreshment Asesor (PRA) pada tanggal 03 Mei 2019. Pemberitahuan ini ditujukan kepada Seluruh Asesor BAN PAUD dan PNF di seluruh Indonesia.
Disampaikan bahwasanya BAN PAUD dan PNF secara bertahap melaksanakan Pelatihan Refreshment Asesor (PRA) yang diselenggarakan oleh setiap BAN PAUD dan PNF Provinsi sesuai dengan jadwal berikut. Kegiatan ini dilaksanakan untuk menyegarkan pengetahuan, pemahaman, dan keterampilan asesor PAUD dan PNF. Peyegaran (Refreshment) ini dilakukan seiring dengan kebijakan dan mekanisme baru BAN PAUD dan PNF, diantaranya penggunaan instrumen baru untuk akreditasi PAUD, LKP, dan PKBM. Selain itu, ada juga kebijakan penggunaan sistem penilaian akreditasi versi baru (SISPENA 2.0). PRA juga penting untuk memetakan kelayakan asesor terkait penugasannya dalam tahapan-tahap akreditasi.
Berikut ini Jadwal Pelatihan Refreshment Asesor (PRA) yang dibagi menjadi empat tahap pelaksanaan :
Tahap I (10 s.d 12 Mei 2019)
Tahap II (17 s.d 19 Mei 2019)
Tahap IV (14 s.d 16 Juni 2019)
Demi kelancaran kegiatan peyegaran (refreshment), peserta dimohon membawa :
- Laptop yang dapat terkoneksi dengan internet/wireless/wifi ;
- Surat tugas dan SPPD ditandatangani oleh pimpinan instansi. Surat tugas dan SPPD tidak boleh ditandatangani pejabat yang melakukan perjalanan dinas.
Selaint itu, peserta ditugaskan untuk menyusun tugas pelatihan yang meliputi :
a) Praktik mengisi EDS-PA oleh asesor pada aplikasi dengan url: simulasi.banpaupnf.or.id ;
b) Melaksanakan simulasi visitasi dengan menggunakan Instrumen Penilaian Akreditasi (IPA) dalam bentu hardcopy dengan mendokumentasikan implementasi butir dengan melampirkan video/foto-foto/dokumen lainnya di setiap butir instrumen yang disimpan dalam flashdisk dan google drive ;Baca Juga : Dokumen-dokumen Panduan Pelaksanaan untuk Akreditasi PAUD dan PNF di SISPENA 2.0
c) Menuliskan secara ringkat konsep dasar/landasan ilmiah di setiap butir Instrumen Penilaian Akreditasi (IPA) ; dan
d) Menginstall google drive pada laptopnya.
Ingat : Seluruh tugas prapelatihan harus selesai 2 (dua) hari sebelum kegiatan dilaksanakan.
Baca Juga : Jenis Sertifikat Kompetensi Pendidik atau Kepala Satuan PAUD untuk Unggah di SISPENA PAUD dan PNF 2.0
Demikianlah informasi yang dapat admin bagikan, semoga bermanfaat buat seluruh Asesor BAN PAUD dan PNF Tahun 2019, semoga dapat menjalankan tugas dengan sebaik mungkin. Salam semangat dan salam satu data.
0 Response to "Jadwal Pelatihan Refreshment Asesor (PRA) BAN PAUD dan PNF Tahun 2019"
Post a Comment